. . .
Latest Info :
.
Kota Tasikmalaya ◄ ((KLIK)) Siap Menjadi Tuam Rumah MTQ Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2016 

Indonesia Siap Hadapi Krisis Eropa

Sumber Tulisan
Indonesia Siap Hadapi Krisis Eropa

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan, pemerintah Indonesia siap mengantisipasi kemungkinan adanya dampak krisis Eropa. Menurut Presiden, di tengah resesi global, pemerintah akan berupaya keras agar pertumbuhan ekonomi selama 2012-2014 tetap berada di atas enam persen.

"Dalam situasi global seperti ini, sasaran ini ambisius. Kami bertekad bisa mencapai pertumbuhan di atas enam persen. Kami bertekad mengurangi angka pengangguran, kemiskinan, inflasi dan stabilitasi harga terjaga," kata Presiden seusai memimpin rapat kabinet bidang ekonomi di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Jumat (24/8/2012).

Pemerintah juga akan memastikan investasi di dalam negeri terus terjaga. Kepala negara meminta hambatan investasi terus dikurangi. Jajaran pemerintah pusat dan pemerintah daerah diminta untuk menjaga iklim investasi tetap sehat.

Pada kesempatan itu, Presiden mengingatkan, volume dan nilai ekspor pada tahun ini dan 2013 bisa saja menurun. Hal ini harus diimbangi dengan pengelolaan impor yang tepat.

Tak hanya itu, pemerintah Indonesia juga akan meningkatkan pembangunan infrastruktur. Belanja modal dan anggaran infrastruktur akan ditingkatkan secara signifikan.

"Dalam pertemuan ini, BUMN yang memiliki kemampuan besar diharapkan melakukan investasi. Sekaligus kita juga mengajak pihak swasta terlibat," kata Presiden.

Share this article :
Comments
0 Comments

Post a Comment

Terima Kasih Telah Berkunjung, Suka postingan ini?Tinggalkan komentar di bawah ini, terima kasih! :)

 
Support : Creating Website | Admin | Fanpage Kami
Copyright © 2011. Google News - All Rights Reserved
Template Created by On Facebook Published by Group
Proudly powered by Blogger
.