Kewenangan Perijinan
Revitalisasi Kecamatan Dan Kelurahan Dalam
Rangka Pelimpahan Sebagian Kewenangan Perizinan Dari Walikota Kepada
Camat Tahun 2012
HTML Hit Counters
Kota
Tasikmalaya (06/12/2012) Selasa, 4 Desember 2012 telah dilaksanakan
ekspose hasil evaluasi kelembagaan dan kegiatan revitalisasi peningkatan
kapasitas Kecamatan dan Kelurahan dalam rangka pelimpahan sebagian
kewenangan Pemerintahan dari Walikota kepada Camat tahun 2012 di Hotel
Ramayana Kota Tasikmalaya.
Walikota Tasikmalaya H.Budi Budiman dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Prof. Dr. Sadu Wasistiono, MS sebagai koordinator dari tim ahli yang telah bersedia bekerjasama dengan Pemerintah Kota Tasikmalaya dalam menyusun Kajian Evaluasi Kelembagaan OPD sekaligus sebagai narasumber pada kegiatan ini. Beliau juga menyampaikan berkaitan dengan pelimpahan sebagian kewenangan pemerintahan dari Walikota kepada Camat, kebijakan Otonomi Daerah dalam UU No.32 tahun 2004 tentang pemerintahan Daerah secara eksplisit telah mendorong terjadinya perubahan baik secara struktural, fungsional maupun kultural dalam tatanan penyelenggaraan pemerintahan daerah. Salah satu perubahan yang sangat esensial adalah menyangkut kedudukan, tugas pokok dan fungsi kecamatan yang sebelumnya merupakan perangkat wilyah dalam kerangka asas dekonsentrasi berubah statusnya menjadi perangkat daerah dalam kerangka asas desentralisasi.
Sebagai perangkat daerah, camat dalam menjalankan tugasnya mendapatkan pelimpahan sebagian kewenangan dari walikota untuk menangani sebagian urusan otonomi daerah yang meliputi aspek perizinan, koordinasi, rekomendasi, pembinaan, pengawasan,fasilitasi, penetapan, penyelenggaraan dan kewenangan lain yang dilimpahkan, serta bertanggung jawab kepada walikota.
Hadir dalam acara tersebut Ketua DPRD dan Pimpinan Komisi 1 DPRD Kota Tasikmalaya, Prof. Dr. Sadu Wasistiono, MS beserta Tim Evaluasi dari IPDN, Wakil Walikota Tasikmalaya, Sekretaris Daerah, Asisten Daerah Setda, para Kepala OPD, Staf Ahli, Kepala Bagian Setda, Camat dan Lurah di lingkungan Pemerintah Kota Tasikmalaya.
Tim News Kominfo | 6 Desember 2012
Terima kasih atas Kunjungannya
=> <=
HTML Hit Counters
Post a Comment
Terima Kasih Telah Berkunjung, Suka postingan ini?Tinggalkan komentar di bawah ini, terima kasih! :)