Bukan hal yang utama, namun rutin melakukan aktivitas seksual bersama pasangan ternyata berdampak besar pada kebahagiaan pernikahan, utamanya bagi pasangan lansia. Dan hal ini berdampak pada kebahagiaan hidup secara keseluruhan menurut sebuah studi.
Penelitian ini dilakukan terhadap 236 orang berusia 65 tahun ini hasilnya adalah hampir 60 persen dari mereka yang melakukan hubungan seksual lebih dari sekali sebulan sangat senang dengan kehidupan secara umum.
Lalu, 80 persen dari mereka yang melakukan hubungan seksual sekali sebulan sangan senang dengan pernikahan mereka dibandingkan mereka yang tidak pernah melakukan hubungan seks selama setahun terakhir.
"Menyoroti hubungan antara berhubungan seksual dan kebahagiaan membantu kami dalam mengembangkan kebaikan berhubungan seksual bagi populasi lansia," terang asisten profesor dari Florida Agricultural and Mechanical University, Adrienne Jackson seperti dilansir dalam laman Everyday Health, Selasa (6/1/2015).
Jackson pun menerangkan bahwa dampak baik antara hubungan bercinta dengan kebahagiaan pernikahan bisa jadi salah satu pendekatan untuk menangani masalah dalam kehidupan pernikahan usia ini.
DARI : http://health.liputan6.com/read/2157058/rutin-bercinta-kunci-kebahagiaan-pasangan-lansia
DARI : http://health.liputan6.com/read/2157058/rutin-bercinta-kunci-kebahagiaan-pasangan-lansia
ARTIKEL TERKINI
Post a Comment
Terima Kasih Telah Berkunjung, Suka postingan ini?Tinggalkan komentar di bawah ini, terima kasih! :)